Pure Pleasure

DAFTAR ISI

  1. Merindukan Kebahagiaan: Semakin Banyak Melakukan Seks Semakin Tidak Menikmatinya?
  2. Bahagianya Sebuah Komitmen: Cara Menggerakan Kaki-kaki yang Menjadi Dingin
  3. Bahagianya Dimengerti oleh Pasangan: Bisakah Engkau Mendengar Detak Jantungku?
  4. Bahagianya Cinta dalam Tekanan: Meminta “Time Out” untuk Cinta
  5. Bahagianya Pengampunan: Ketika “Maafkan Aku” Tidaklah Cukup
  6. Bahagianya Kesetiaan: Menjadikan Pernikahan sebagai Satu-satunya Kisah Cinta Anda
  7. Bahagianya Hasrat yang Sejati: Cara Mendapatkan Kekasih yang Anda Mimpikan
  8. Bahagianya Pengendalian Diri: Menjadi Porno atau Tidak Porno
  9. Bahagianya Gairah: Tips dari Kitab Kidung Agung bagi Seks
  10. Bahagianya Kesenangan: Teman yang Baik adalah Pencinta yang Hebat
  11. Bahagianya Sebuah Ketegasan: Masa Depanmu bukan Pada Masa Lalu
  12. Bahagianya Cinta yang Tulus: Enam Cara untuk Menunjukkan”Aku Cinta Padamu” 

Stok 99

Bagikan:

Deskripsi

Seks bukan hanya sekadar aktivitas. Seks adalah suatu relasi! Dapatkah pernikahan Anda seindah saat Anda berpacaran? Dapatkah api itu terus menyala?

Bill dan Pam Farrel serta Jim dan Sally Conway sama-sama menjawab: “Ya”. Dalam buku ini mereka membahas persoalan-persoalan seperti:
-Mengatasi kenangan dari hubungan seksual di masa lalu.
-Mengembangkan cara bercinta yang khusus untuk Anda dan pasangan Anda.
-Memperbaharui gairah dalam pernikahan.
-Efek dari benda-benda erotis dalam pernikahan.
-Tidak membiarkan kehidupan yang supersibuk ini mencuri kedekatan hubungan seksual Anda.
-Bercakap-cakap dengan cara yang membawa kepada keintiman.
-Menjauhkan pasangan yang baru menikah dari pola-pola yang negatif.

Dalam buku ini Anda akan menjumpai pasangan-pasangan yang menemukan jalan keluar yang nyata dalam menyelesaikan persoalan-persoalan pernikahan mereka. Setiap babnya diakhiri dengan latihan yang sangat berguna untuk menolong Anda menumbuhkan kebahagiaan sejati dalam hubungan Anda saat ini.

“Banyak orang tahu, Alkitab mengajarkan bahwa seks di luar pernikahan itu salah, tetapi mereka tidak selalu tahu seks yang salah di dalam pernikahan. Buku ini menulis masalah tersebut dengan cara yang enak dibaca, berhati-hati dan terbukti sangat menolong bagi pasangan-pasangan yang pernikahannya kurang mencerminkan apa yang Allah kehendaki dalam hal seksualitas.”

Bill dan Pam Farrel telah menjadi konselor bagi banyak pasangan dalam seks dan pernikahan selama dua belas tahun. Mereka tinggal di California Selatan bersama tiga anak lelaki mereka.

Jim & Sally Conway terkenal karena seminar dan buku-buku mereka, di antaranya tentang pernikahan dan krisis paruh baya. Mereka tinggal di California Selatan, mempunyai tiga anak perempuan dan beberapa cucu.

Informasi Tambahan

Berat 0,25 kg

Review

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “Pure Pleasure”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *